Film ini di awali dengan pertemuan
di markas Justice League di luar angkasa, dimana Justice League berencana
menyerang Apokolips, planet asalnya Darkseid, musuh utamnya Justice League atau
kalau mau diibaratkan Darkseid itu kayak Thanos di Marvel lah. Awalnya sejumlah
superhero menolak rencana penyerangan itu karena khawatir dampak yang akan dihasilkan
jika mereka gagal atau bahkan tewas di planet apokalips. Tapi Superman tetap
memaksa menjalankan misi itu, karena sudah muak dengan apa yang sudah di
lakukan Darkseid selama ini. Sekedar informasi, DC Animated Movie Universe
memiliki sejumlah film yang saling terkoneksi satu sama lain, sama seperti MCU.
Di film sebelumnya, Superman dikisahkan tewas dibunuh oleh Doomsday, monster
ciptaan Darkseid, tapi ia berhasil hidup kembali di film selanjutnya.
Akhirnya, semua anggota Justice
League pun berangkat ke Apokolips untuk membunuh Darkseid. Tapi rupanya Darkseid
sudah mengetahui rencana Justice League melalui motherbox miliknya yang
terkoneksi dengan motherbox milik Cyborg. Darkseid pun menyerang Justice League
dengan tentara parademonsnya yang sudah ia upgrade menjadi sekuat Doomsday. Banyak
anggota Justice League yang terbunuh dan beberapa anggota lainnya ditangkap Darkseid
untuk dijadikan tentara yang loyal padanya. Salah satu superhero yang dijadikan
Darkseid sebagai budak adalah Batman yang kini mengabdi sebagai pelayan
pribadinya Darkseid. Di lain sisi, John Constantine seorang ahli sihir atau
bahasa profesinya penyihir harus rela kekasihnya yakni Zatanna terbunuh pada
kejadian itu. John lalu melarikan diri kembali ke bumi.
Dua tahun kemudian, Bumi sudah
menjadi lautan api akibat invasi yang dilakukan Darkseid selepas berhasil
membunuh banyak anggota Justice League. Di suatu Bar di London, John
Constantine kedatangan dua orang yang sangat dikenalinya yakni Superman dan
Reven. Raven adalah superhero dengan kekuatan mistis karena ia lahir dari rahim
manusia tapi ayahnya adalah iblis, pada film “Teen Titans vs Justice League”,
Raven berhasil mengurung ayahnya yang bernama Trigon di dalam kepalanya yang
pada film tersebut hendak menghancurkan bumi, selain itu Raven juga salah satu anggota
Teen Titans, grup superhero muda yang diproyeksikan akan menggantikan peran
Justice League suatu hari nanti. Superman dan Raven ingin meminta bantuan John
untuk melacak keberadaan Damien Wayne, anaknya Batman yang juga dikenal sebagai
Robin keempat. Damien menghilang setelah Darkseid membunuh semua anggota Teen
Titans. Tiba-tiba parademons datang ke bar itu dan menyerang mereka. Superman
tidak bisa menggunakan kekuatannya, karena Darkseid menyuntikkan Kryptonite
cair ke dalam tubuhnya yang berefek pada kekuatannya. Singkat cerita, mereka
berhasil mengalahkan parademons berkat bantuan Etrigan yang sedang mabuk di
bar.
John lalu membantu Superman dan
Raven untuk mengetahui lokasi Damien berada. John berhasil menemukan lokasi Damien,
tapi butuh waktu 10 jam untuk John menyiapkan mantra teleportasi ke tempatnya
Damien. Karena tidak mau menunggu selama itu, Raven lalu menggunakan
kekuatannya dan berteleportasi ke tempatnya Damien. Melihat kedatangan mereka
yang tiba-tiba, para tentara ninja langsung menyerang John dan kawan-kawan. Damien
datang dan menghentikan perkelahian yang terjadi, tapi ketika ia melihat
Superman ia langsung mengangkat pedangnya dan hendak memenggal Superman karena
Superman lah penyebab kiamat terjadi di bumi dan menyebabkan ayahnya diculik Darkseid.
Tapi Raven membela Superman lalu menjelaskan bahwa satu-satunya orang yang bisa
menyadarkan Batman adalah Damien karena Damien adalah anaknya Batman. Akhirnya
Damien setuju dan mau membantu Superman. Mereka lalu pergi ke pulau Stryke
dimana di sana, superhero lainnya sudah menunggu. Dipimpin oleh kekasihnya
Superman yakni Lois, para superhero berusaha mengakhiri invasi yang dilakukan Darkseid
selama ini. Rupanya di antara mereka, para suicide squad juga bergabung dalam
rencana pengambil alihan bumi ini. Suicide Squad adalah kelompok penjahat yang
dibentuk untuk melakukan tugas yang mustahil dilakukan oleh tentara biasa.
Dipimpin oleh Harley Quinn, Suicide Squad berencana untuk menyerbu menara
LexCorp, di mana di sana Lex Luthor yang menjadi perwakilan Darkseid untuk bumi
membangun jembatan penghubung antara bumi dan Apokolips yang dinamakan Boom
Tube.
Di lain sisi, Batman yang kini
membela Darkseid menjalankan misinya untuk menguras seluruh magma yang ada di
bumi. Dengan bantuan Lex Luthor, Batman mengirim tiga mesin penyedot magma
raksasa yang ia tempatkan di Kongo, China, dan Inggris. para superhero lalu
bergerak untuk memusnahkan mesin itu karena bila terus dibiarkan maka Bumi akan
musnah. Pasukan superhero yang hendak menghancurkan mesin penyedot magma yang
ada di Kongo tidak dapat berbuat banyak karena mereka diserang oleh parademons.
John mendapatkan ide, lalu menteleportasi dirinya ke Kongo agar ia bisa
berbicara dengan Swamp Thing, monster pelindung tanaman hijau di bumi agar mau
menghancurkan mesin itu. Swamp Thing pun setuju dan menghancurkan mesin
penyedot magma itu. Sementara pasukan yang menyerang mesin di Tiongkok dan
Inggris tidak bisa berbuat banyak karena banyaknya parademons yang menyerang
mereka. Tapi misi tetap berlanjut, Superman dkk dan Suicide Squad menyerbu
Menara LexCorp dan berhasil sampai ke tempatnya Lex Luthor. Lex Luthor lalu
mengkhianati Darkseid dan membantu Superman dkk menjalankan misinya untuk pergi
ke apokolips. Superman, John, Raven, Damien, dan Etrigan lalu berteleportasi ke
Apokolips dengan menggunakan Boom Tube.
Di saat, itu Darkseid tidak sedang
berada di Apokolips karena ia sedang menginvasi planet Oa, planet para green
lantern berasal. Darkseid lalu menghancurkan planet itu dengan menggunakan
magma yang ia dapatkan dari bumi. Batman lalu melaporkan bahwa Superman dkk
datang ke Apokolips. Darkseid lalu memerintahkan tentara terbaiknya menghadapi
Superman dkk sementara dirinya kembali ke Apokolips. rupanya tentara terbaik Darkseid
adalah Wonder woman, Mera, Starfire, Martin Manhunter, dan Hawkman yang sudah
dicuci otaknya oleh Darkseid sehingga hanya loyal pada perintahnya Darkseid.
Akibat pertarungan tersebut, Etrigan harus gugur dibunuh oleh Wonder Woman.
John berusaha melepaskan mantra pencucian otak dari Darkseid yang tertanam di
kepalanya Wonder Woman. John berhasil dan Wonder Woman pun kembali seperti
semula. Wonder Woman lalu menyuruh Superman dkk masuk ke tempatnya Darkseid dan
biarkan Wonder Woman lah yang menghadapi para tentara terbaiknya Darkseid.
Superman dkk lalu masuk ke
ruangannya Darkseid dan menemukan Flash yang dipaksa terus berlari selama dua
tahun tanpa henti agar daya di Apokolips bisa bekerja. Superman lalu menyelamatkan
Flash. Setelah itu, mereka menemukan Cyborg yang dijadikan Darkseid sebagai
database planet Apokolips. Dengan sihirnya, John bisa melepaskan mantra
pencucian otak dari Cyborg. Tapi tiba-tiba Darkseid datang ditemani Batman di
sisinya. Tanpa pikir panjang, Superman langsung menyerang Darkseid, tapi tanpa
kekuatan supernya, Superman bukanlah tandingannya Darkseid.
Sementara itu Batman bertarung
dengan Damien. Damien berusaha menyadarkan Batman bahwa selama ini ia salah
karena berpihak pada Darkseid. Batman pun sadar dan balik menyerang Darkseid, Darkseid
yang terlanjur kecewa langsung menyerang Batman dengan Omega Beam nya, tapi
Damien menghalau serangan itu dan akibatnya Damien lah yang terkena Omega Beam langsung
tewas seketika. Raven yang melihat Damien tewas langsung lepas kendali sehingga
ayahnya yakni Trigon berhasil keluar dari kepalanya Raven. Trigon nyaris bebas,
tapi John melemparkan mantra khusus pada Trigon yang membuat Trigon harus
mengabdi pada John. John menyuruh Trigon merasuki Darkseid dan membunuhnya,
tapi Trigon justru merasuki Superman dan lalu memusnahkan kryptonite cair dari
dalam tubuhnya Superman. Kekuatannya Superman pun kembali ditambah kekuatan
iblis dari Trigon. John berusaha melawan Trigon, tapi Trigon terlalu kuat.
Trigon lalu membunuh John dengan mematahkan lehernya.
Kini Trigon bersiap untuk melawan Darkseid.
Pertarungan sengit terjadi di antara mereka, hingga tiba-tiba Lois, kekasihnya
Superman menghubungi Superman dan menyatakan ucapan terakhirnya karena menara
LexCorp sudah dikepung oleh parademons dan harus segera dimusnahkan. Lois pun
tewas dalam ledakan. Rasa kehilangan Superman sangat besar, Superman lalu
melawan Trigon dan berhasil merebut kembali dirinya. Trigon lalu keluar dari
tubuhnya Superman dan dikurung Darkseid dengan menggunakan Omega Beam. Baru Darkseid
sedikit mengambil nafas, kini Superman yang maju dengan full power menghadapi Darkseid.
Di dunia astral, John bertemu
dengan kekasihnya, Zatanna. Rupanya, Zatanna lah yang telah memantrai John hingga
akhirnya John melarikan diri pada saat Justice League menyerang Apokolips.
Dengan kekuatannya terakhirnya, Zatanna lalu kembali menghidupkan John karena
John adalah satu-satunya orang yang bisa mengurung Darkseid. Di lain sisi,
Raven menggunakan mantra terlarang untuk bisa membangkitkan Damien. Dari mantra
itu, Damien akhirnya hidup kembali dan Raven kini menjadi White Raven.
Cyborg lalu memberi ide bahwa ia
bisa mengirim Darkseid dan tentaranya ke antah berantah sekaligus mengirim para
superhero yang ada di Apokolips kembali ke bumi, tapi seseorang harus bisa
mengalihkan perhatiannya Darkseid agar Superman bisa selamat. John lalu
berencana membebaskan Trigon lagi agar ia bisa bertarung dengan Darkseid, Raven
awalnya menolak karena ia takut Trigon akan berulah lagi, tapi setelah
diyakinkan John, Raven pun mau membebaskan Trigon. Trigon lalu dibebaskan kemudian
menggantikan posisi Superman untuk menghadapi Darkseid, Trigon mau melakukannya
karena ia ingin putrinya selamat dari kematian dan dari ancaman Darkseid. Rencana
pun dilakukan, semua superhero berhasil kembali ke bumi sementara Darkseid dan
Trigon terkirim ke antah berantah bersama dengan parademons dan planet
apokolips.
Di bumi, para superhero yang masih
hidup hanya bisa meratapi nasib di markas teen titans atas kematian kawan-kawan
mereka. John lalu memberi saran pada Flash agar ia mau melakukan Flashpoint ke
masa lalu. Flashpoint adalah kemampuan khusus yang hanya dimiliki Flash yang
membuatnya berlari sangat cepat hingga menembus waktu. Dengan Flashpoint, Flash
bisa kembali ke masa lalu dan mengubah kejadian dari masa lalu sehingga apa
yang terjadi selama ini di masa sekarang seakan-akan tidak pernah terjadi. Atau
dengan kata lain, menulis ulang masa depan. Flash pun melakukannya, dan dunia
baru pun tercipta.
0 Comments: